Pada kali ini, saya akan menjelaskan pengertian VGA dan jenis-jenisnya

Pengertian VGA Card dan Fungsi VGA Card Secara Lengkap
Sumber Gambar: Blog DimensiData

VGA (Video Graphic Array)

 VGA adalah sebuah perangkat keras yang berperan dalam menampilkan grafis pada layar komputer.

Sederhananya VGA ini berfungsi untuk menerjemahkan ouput dari PC dan gadget lainnya ke monitor. Biasanya dardware ini sufah terpasang di dalam laptop dan PC. Namun ada juga kartu grafis yang di hubungkan dengan connector.

Cara Kerja VGA Card

Saat aplikasi yang dijalankan ingin menciptakan sebuah citra, aplikasi tersebut akan meminta bantuan pada driver kartu grafis. Driver grafis akan mendengarkan instruksi, baik dari OS atau dari aplikasi, kemudian mengambil data digital yang diperlukan dan mengkonversikannya menjadi sebuah format yang dimengerti oleh kartu grafis tersebut.


Setelah itu, driver menyalurkan data digital yang baru diformat tersebut kepada kartu grafis untuk melakukan rendering. Data tersebut berjalan menuju kartu VGA melalui slot pada motherboard (AGP/PCI-E)


Setelah di salurkan ke kartu grafis, data akan di kirimkan ke memori kartu grafis sebagai tempat penyimpanan sementara. Kemudian GPU akan mengambil data digital tersebut lalu mengubahnya menjadi pixel.


Pada titik ini, pixel belum siap untuk ditampilkan ke layar. Pixel tersebut akan dikirim kembali ke Video RAM untuk disimpan. VRAM terhubung langsung pada digital-to-analog converter(DAC). Converter ini juga biasa disebut RAMDAC yang bertugas menterjemahkan image ke signal analog agar bisa digunakan oleh monitor. Selanjutnya, RAMDAC mengirimkan gambar final kepada monitor melalui kabel.

Jenis-jenis VGA

1.Berdasarkan Memori :

a. VRAM(Video Random Access)

              VRAM Merupakan kartu grafis yang memiliki kecepatan 20-10 ns,biasanya di gunakan untuk keperluan desain grafis dan gaming. Contoh VRAM Diamond Stealth 3000 3D, Diamond Fire GL dan lain-lainnya.

         b. SGRAM(Synchronus Graphic RAM)

            SGRAM Memiliki kecepatan 10 ns, sering di gunakan untuk kuomputer kelas atas degan kemampuan 3D accelerator. Contoh ASUS 3D Explorer, Matrox MGA Millenium dan lain-lainnya.

         c. RAMBUS

            Biasanya di gunakan pada mesin video game, salah satu produsen RAMBUS adalah Creative Labs dengan Produk 322, Graphic Blaster 3D dan lainnya.

         d. RAM EDO

           Memiliki kecepatan 60-35 ns  yang biasanya terpasang pada komputer degan grafik 64 bit. Contohnya Ati Mach 64, Winfast s280/ S600.

        e. RAM DINAMIS

            Memiliki kecepatan 70-80 ns yang digu nakan pada kartu grafis ukuran 8,16 maupun 32 bit, biasanya terpasang pada komputer yang tidak membutuhkan kecepatan tinggi serta warna grafis yang tidak banyak

2. Berdasarkan Bentuk :

        a. VGA On- Board

            Merupakan kartu grafis yang bawaan yang sudah terpasang pada motherboard PC atau Laptop dengan spesifikasi standard.

            Kelebihan: Perawatan mudah, harga lebih terjangkau.

            Kekurangan: Tidak bisa menampilkan grafis spesikasi tinggi, sering terjadi lag, kurang cocok jika di gunakan untuk mendesain dan bermain game.

       b. VGA Add-on

           merupakan kartu grafis yang belum terintegrasi pada motherboard sehingga membutuhkan soket untuk menambahnya. Kualitasnya lebih baik dari versi on boardnya.

          Kelebihan: Proses sangat mudah, menampilkan grafis yang lebih halus dan tajam, jarang mengalami lag, lebih awet karena terdapat pendingin terpisah.

          Kekurangan: Harga cenderung lebih mahal dari on board, tidak semua perangkat bisa cocok dengan kartu grafis ini.

3. Berdasarkan Arsitektur Sistem :

      a. AGP(Accelerated Graphiccs Port)

         Slot ekspansi:

Kartu VGA jenis ini di tancapkan ke slot ekspansi AGP bus dengan sistem I/O. Biasanya ada pada perangkat 128 bit / 256 bit.

      b.EISA(Extended Industry Standard Architecture)

         Slot ekspansi:

Sering di pakai pada slot ekspansi dengan sistem 32 bit. Namun jarang di gunakan karena keterbatasan kualitas gambar, kombinasi warna, serta kecepatan.

     c. ADALAH

        Slot ekspansi:

Sering di gunakan pada slot ekspansi ISA dengan sistem 16 bit. Tetapi tidak pernah di pakai karena kecepatan transfer lambat, kombinasi warna terbatas.

    d. PCIe(Peripheral Component Interconnect express)

        Biasanya motherboard PC sudah memiliki beberapa slot GPU, Wifi card, dan SSID maupun RAID Card. Mampu melakukan transfer dengan kecepatan 32Gb/s.

Selengkapnya anda bisa berkunjung pada laman ini dan ini.


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com
WhatsApp Tanya & Beli Program?