WINDOWS  – Operating System Populer

Diengcyber.com – Windows adalah perangkat lunak sistem operasi yang dikembangkan oleh Microsoft.

Microsoft Windows adalah perangkat lunak sistem informasi paling populer untuk pengguna PC karena tampilannya yang ramah pengguna.

sistem operasi ini menyediakan GUI (Graphical User Interface) agar lebih mudah dioperasikan.

Windows memungkinkan untuk melakukan semua tugas harian di komputer seperti menjelajahi web, memeriksa email, mengedit foto digital, memutar musik, bermain game dan banyak lagi.

Fungsi Windows

Pada dasarnya fungsi utama dari sistem operasi Windows adala penghubung antara hardware dengan software.

Namun windows memiliki fungsi dasar lain dari windows yang perlu pengguna ketahui. Antara lian :

  • Menghubungkan antara aplikasi dan perangkat keras, sehingga dapat terintegrasi bekerja secara konsisten dan stabil
  • Mengendalikan dan mengelola sumber daya yang sedang dijalankan termasuk software dan hardware pada komputer.
  • Mengelola proses yang terdiri dari persiapan, penjadwalan, serta pemantauan program yang sedang dijalankan.
  • Mengelola data input dan output serta mengendalikannya.

Sejarah Windows

Windows pertama kali diperkenalkan pada tahun 1985. windows sudah memiliki banyak generasi OS dari windows 1 sampai dengan windows 11.

Windows 1

Windows mulai dikerjakan pada tahun 1981 dan diperkenalkan pada tahun 1985. windows 1 merupakan percobaan pertama terhadap GUI (Graphical User Interface) versi 16 bit.

Windows 2

Dua tahun setelah Windows 1 diluncurkan, Windows terus dikembangkan, terbukti dengan diluncurkannya Windows 2 pada Desember 1987.

Salah satu inovasi terbesar yang muncul di Windows 2 adalah kemampuannya untuk meminimalkan atau memaksimal diri, yang dahulu hanya bisa dilakukan dengan “iconising” atau “zooming”.

Control panel dan berbagai pengaturan ainnya dijadikan satu sehingga memudahkan penggunanya, hal ini pun bertahan hingga saat ini.

Windows 3

Selanjutnya dilanjutkan denan windows 3.0 yang dirilis pada tahun 1990. Di mana memori virtual dan driver perangkat virtual (VxD) yang dapat dimuat, memungkinkan Windows untuk berbagi perangkat antara aplikasi DOS multi-tugas.

Windows 95

Pada versi windows ini, microfost memperkenalkan dukungan sistem 32 – bit yang dapat melakukan multi-tasking. Selain itu juga menyediakan plug and play serta panjang nama file hingga 255 karakter. Ditambah lagi interface pengguna berorientasi objek yang didesain ulang. 

Windows 98 & second edition

Windows 98 diperkenalkan pada tanggal 25 Juni 1998. Dalam hal ini Microsoft melakukan cukup banyak perkembangan, yang di antaranya adalah dukungan perangkat USB, ACPI, Hibernasi dan dukungan untuk konfigurasi multi-monitor.

Selain itu, Windows 98 juga menyertakan integrasi dengan Internet Explorer 4 melalui Active Desktop. Sedangkan Windows 98 Second Edition, menambahkan Internet Explorer 5.0 dan Windows Media Player 6.2.

Windows ME (millenium edition)

Versi ini diluncurkan pada bulan september tahun 2000 yang memperkenalkan beberapa konsep penting untuk para penggunanya, seperti sistem recovery otomatis. Pada Windows ME, pertama kali diperkenalkan Internet Explorer 5.5, Windows Media Player 7, dan Windows Movie Maker.

Windows 2000

Sama seperti halnya Windows Me, tepat ditahun yang sama Microsoft juga merilis Windows 2000. Pada versi Windows kali ini, Microsoft menyediakan sistem hibernasi yang hadir bersamaan dengan mode shutdown, restart dan standby.

Windows XP

windows xp berbasiskan windows 2000 dan juga elemen yang ramah pengguna dari Windows ME, menu start berwarna hijau dan taskbar memiliki tampilan visual yang sangat baik pada windows XP.

Windows Vista

Pada Windows Vista, tampilan Windows lebih fokus pada elemen transparan, seperti search dan security di dalamnya. Pada Windows Vista, terdapat Windows Media Player 11, dan IE 7, juga terdapat speech rocognition, Wondows DVD Maker, serta Photo Gallery di dalamnya.

Windows 7

windows 7 diluncurkan dengan beberapa peningkatan yang bertujuan untuk memperbaiki berbagai macam masalah dan kritik yang ditrika oleh windows vista.

Microsoft menambah kemudahaan pengguna dengan desain dari Windows 7 yang lebih baik. Windows 7 dapat dijalankan dengan lebih cepat, stabil, dan mudah, sehingga banyak pengguna yang akhirnya beralih ke Windows 7 dari sebelumnya XP atau Vista.

Windows 8

Windows 8 merupakan penerus dari Windows 7, di mana Microsoft memperkenalkan versi ini secara umum pada tanggal 26 Oktober 2012. Terdapat perubahan yang signifikan pada Windows 8, mengingat antarmuka pengguna berbasis bahasa desain Metro Microsoft. Perubahan ini dapat membuat pengguna nyaman dalam berinteraksi dengan sistem.

Windows 10

Perubahan yang terjadi pada versi ini adalah  kembalinya Start Menu, sistem desktop virtual dan kemampuan menjalankan aplikasi Windows Store.

Windows 11

Windows 11 diumumkan di acara Microsoft pada 24 Juni 2021 dan dirilis resmi pada tanggal 5 Oktober 2021. windows 11 menawarkan tampilan yang lebih fresh dengan taskbar baru dan animasi yang lebih smooth

Kelebihan dan Kekurangan Windows

  • Mendukung untuk semua hardware.
  • Mudah untuk berpindah versi ke versi lain.
  • Mendukung hampir semua software
  • Fitur plug and play

Kekurangan windows

  • Jumlah serangan peretas yang tinggi.
  • Berbayar
  • Harga tinggi
  • Sumber daya komputer yang tinggi

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
WhatsApp Tanya & Beli Program?