Windows 12 dijadwalkan rilis pada 2024 dan membawa sejumlah fitur serta peningkatan signifikan dibandingkan pendahulunya, Windows 11. Salah satu fitur utama yang dihadirkan adalah integrasi kecerdasan buatan (AI) yang lebih dalam, termasuk kemungkinan adanya teknologi AI seperti chatbot yang mirip dengan ChatGPT. Fitur ini diharapkan akan memperkaya pengalaman pengguna, terutama dalam aktivitas sehari-hari seperti pencarian dan interaksi dengan sistem operasi.
Tampilan antarmuka Windows 12 juga mendapatkan pembaruan besar, dengan desain yang semakin menyerupai MacOS. Salah satu perubahan mencolok adalah taskbar yang transparan dan dipindahkan ke bagian atas layar, menampilkan informasi penting seperti ramalan cuaca, Wi-Fi, daya baterai, tanggal, dan jam. Selain itu, Windows 12 juga akan memiliki kolom pencarian di tengah taskbar, membuat navigasi lebih intuitif.
Dari segi spesifikasi, Windows 12 membutuhkan perangkat dengan RAM minimal 8 GB dan penyimpanan sekitar 64 GB agar dapat berjalan dengan lancar. Sistem operasi ini juga mendukung GPU yang kompatibel dengan DirectX 12 dan CPU 64-bit
editor:arzq-_-
0 Komentar