Sistem Operasi Microsoft Windows

Microsoft Windows

Macam - Macam Versi Sistem Operasi Windows Dari Microsoft

Ilmu Pengetahuan dan Teknologi selalu berkembang dan maju. Sebagai negara berkembang, bangsa Indonesia tidak dapat maju tanpa meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia. Oleh karena itu, setiap inovasi Teknologi di rancang untuk memberikan manfaat bagi kehidupan manusia, memberikan banyak kemudahan, dan sebagai cara baru aktivitas manusia, termasuk penggunaan komputer dan perangkat lunaknya, seperti  Linux, Windows, dan MAC. Hal ini berkaitan dengan lingkungan pendidikan. Untuk mendukung proses pembelajaran, kita perlu mengetahui apa itu Sistem Operasi, sejarah dan karakteristiknya. Di lingkungan mahasiswa teknik komputer, Sistem Operasi Windows atau Linux sangat di perlukan, dan sangat penting untuk menyelesaikan semua tugas pada komputer/laptop. 

Fungsi Sistem Operasi

Sistem Operasi berfungsi untuk mengelola semua perangkat lunak dan perangkat keras pada komputer. Tanpa adanya Sistem Operasi, pengguna tidak dapat menjalankan program  aplikasi yang terdapat pada komputer mereka, kecuali pada program booting. Setiap saat, pengguna akan menjalankan beberapa perangkat lunak pada komputer secara bersamaan, sehingga beberapa perangkat lunak ini memerlukan akses ke CPU, memori, dan media penyimpanan. Sistem Operasi mengelola proses ini untuk memastikan bahwa setiap perangkat lunak berjalan dengan benar.

Sistem Operasi biasanya di instal saat pengguna pertama kali membeli komputer. Terdapat tiga jenis Sistem Operasi komputer yang umum di gunakan : Microsoft Windows, Mac OS X, dan Linux. Saat ini, sistem operasi modern menggunakan antarmuka pengguna grafis (GUI). GUI memiliki perbedaan pada setiap Sistem Operasi yang di gunakan , jadi mungkin perlu beberapa waktu bagi pengguna untuk beradaptasi dengan GUI baru. Sistem Operasi terbaru di rancang agar mudah di gunakan oleh pengguna.Namun, sebagian besar memiliki fungsi dasar yang sama. Tanpa adanya Sistem Operasi, sistem yang terdapat pada komputer tidak akan berjalan dengan baik dan lancar, sementara perangkat keras hanya akan di anggap sebagai benda mati. Pada proses ini cara kerja Sistem Operasi pada komputer adalah ketika komputer pertama kali di nyalakan akan mengirimkan sinyal langsung ke Sistem Operasi yang tersimpan dalam RAM pada harddisk.

Windows

Windows adalah Sistem Operasi yang di buat oleh Microsoft. Sistem Operasi Microsoft Windows di ciptakan pada pertengahan tahun 1980. Sampai saat ini, terdapat banyak versi Sistem Operasi Windows yang telah di kembangkan. Namun, versi terbaru dari Sistem Operasi Microsoft adalah Windows 10 (2015), Windows 8 ( 2012), Windows 7 (2009), Windows Vista (2007) dan Windows XP (2001).  Sebagian besar Windows sudah di gunakan pada komputer baru, serta menjadikan Windows sebagai Sistem Operasi paling populer di dunia. Windows memungkinkan pengguna untuk menyelesaikan semua tugas harian pada komputer pengguna. Misalnya, pengguna dapat menggunakan Windows untuk bermain game, mendengarkan musik, mengedit foto digital, memeriksa email, menjelajah, dan banyak lagi. Windows juga banyak di gunakan pada komputer di perkantoran karena menyediakan akses ke perangkat lunak produktivitas seperti pengolah kata, spreadsheet, dan kalender.

Sistem Operasi adalah bagian dari perangkat lunak yang di gunakan untuk mengaktifkan semua perangkat yang terpasang di komputer sehingga masing-masing dapat berkomunikasi satu sama lain. Pada umumnya, Sistem Operasi adalah perangkat lunak urutan pertama yang di tempatkan di memori komputer saat komputer di hidupkan. Sementara perangkat lunak yang lain dapat berjalan setelah Sistem Operasi berjalan, Sistem Operasi akan melakukan layanan tugas utama untuk perangkat lunak. Layanan tugas utama ini termasuk akses disk, manajemen memori, penjadwalan tugas, dan antarmuka pengguna. Dengan cara ini, pada setiap perangkat lunak tidak perlu lagi melakukan tugas inti umum ini, karena dapat di layani dan di jalankan oleh Sistem Operasi itu yang terinstal pada komputer pengguna. Bagian dari kode yang melakukan tugas inti dan umum ini di sebut “kernel” dari Sistem Operasi.

Editor:Efriana, terima kasih sudah mengunjungi website kamiii

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
WhatsApp Tanya & Beli Program?