Ada kabar baik bagi pengguna iPhone yang ingin beralih ke iOS 16. sebelum melakukan upgrade, alangkah lebih baik jika kamu mengetahui kelebihannya terlebih dahulu. Sistem operasi ini merupakan generasi terbaru yang rilis secara resmi pada Selasa, 13 September 2022. Kehadiran iOS 16 ini bahkan menjadi trending topic di Twitter yang hangat jadi perbincangan di kalangan netizen. Berbeda dari versi yang sebelumnya, sistem operasi ini semakin canggih karena menerapkan fitur-fitur yang inovatif. Pada iOS 16 ini, Apple juga telah menyempurnakan fiturnya agar lebih personal, cerdas, dan memudahkan komunikasi.
Fitur baru iOS 16
1. Menyalin Teks dalam Video
Keunggulan yang pertama adalah bisa menyalin teks di dalam video. Seperti yang diketahui, versi iOS yang sebelumnya memungkinkan pengguna untuk menyalin teks yang terdapat pada foto secara otomatis. Kini, iOS 16 telah memberikan fitur salin teks dalam video, sehingga pengguna bisa mendapatkan teks yang ada di dalam video tersalin ke clipboard pada keyboard.
2. Mengedit atau Membatalkan Pesan Terkirim
Sistem operasi iOS 16 juga hadir dengan meningkatkan kecerdasan pada fitur iMessage, yang mana saat ini pengguna dapat mengedit atau membatalkan pesan pada iMessage. Dalam hal ini, pengguna akan memiliki waktu selama 15 menit untuk mengedit dan 2 menit untuk membatalkan pengiriman pesan.
Saat memilih untuk melakukan perubahan pada pesan yang sudah terkirim, sistem operasi ini akan menyuguhkan riwayat pengeditan dan pengguna juga akan diberi kesempatan untuk menyunting konten maksimal 5 kali.
3. Layar Kunci atau Lockscreen yang Baru
Kelebihan yang berikutnya terletak pada fitur lockscreen atau layar kunci. Fitur yang satu ini menawarkan beberapa penyesuaian, misalnya pengguna bisa melakukan pengeditan, mulai dari penyesuaian bentuk font, warna font, atau penempatan berbagai elemen pada layar terkunci.
4. Penggunaan Kunci Sandi
Kata sandi menjadi salah satu unsur penting dalam pengoperasian smartphone. Beruntungnya, iOS 16 telah menerapkan fitur kunci sandi yang lebih canggih dibanding versi yang sebelumnya.
Kunci sandi ini memakai Face ID dan ID sentuh yang dapat lebih melindungi pengguna dari kejahatan digital yang bersifat merugikan. Kunci sandi ini terenkripsi dari pangkal ke pangkal dan sinkron ke seluruh perangkat Apple melalui pengelola kunci iCloud.
5. Mode fokus
Mode fokus mendapat banyak sejumlah pembaharuan, salah satunya mode fokus bisa terhubung ke layar kunci. Layar kunci yang tampil secara otomatis teralihkan berdasarkan profil fokus yang pengguna miliki. Contohnya profil fokus ‘rapat’ maka bisa membuat layar kunci mengubah wallpaper yang menawarkan deretan widget terkait detail acara.
0 Komentar