Sistem Operasi (SO) adalah fondasi utama dari setiap perangkat komputer. Ini adalah kumpulan perangkat lunak yang mengelola sumber daya perangkat keras, memfasilitasi fungsi komputasi, dan menyediakan antarmuka untuk interaksi pengguna.
Ilustrasi sistem operasi komputer (freepik.com/stories)
Sejarah dan Evolusi Sistem Operasi
Sistem operasi telah mengalami evolusi signifikan sejak kemunculannya[2]. Dari awalnya yang sederhana dan hanya dapat menjalankan satu tugas pada satu waktu, OS kini mampu menangani banyak proses secara bersamaan (multiprocessing) dengan tingkat keamanan dan efisiensi yang jauh lebih tinggi. Perkembangan ini juga mencakup pengembangan antarmuka pengguna yang semakin ramah pengguna, mulai dari command-line interface (CLI) hingga antarmuka grafis (GUI) yang modern.
Jenis-jenis Sistem Operasi
Beberapa jenis sistem operasi yang populer saat ini antara lain:
1. Microsoft Windows adalah sistem operasi yang paling banyak digunakan karena tampilannya menarik dan mudah digunakan.
2. Linux: Sistem operasi open source yang dapat dimodifikasi untuk mengoptimalkan program. Linux memiliki banyak distribusi (distro) seperti Ubuntu, Debian, Fedora, dan CentOS.
3. macOS: Sistem operasi khusus untuk perangkat Apple yang hanya dapat digunakan pada komputer Macintosh
4. Android: Sistem operasi mobile berbasis Linux yang dikembangkan oleh Google dan digunakan pada perangkat smartphone dan tablet
5. iOS: Sistem operasi mobile yang dikembangkan oleh Apple untuk perangkat iPhone dan iPad
Fungsi Utama Sistem Operasi
Sistem operasi memiliki beberapa fungsi utama, antara lain:
1. Manajemen Proses: Mengelola proses yang berjalan di komputer, termasuk penjadwalan, pengalokasian CPU, dan sinkronisasi sistem operasi menyediakan mekanisme agar proses dapat berkomunikasi
2. Manajemen Memori: Mengatur alokasi dan dealokasi memori untuk proses yang berjalan.
3. Manajemen Berkas: Menyediakan sistem file untuk menyimpan dan mengatur file di media penyimpanan.
4. Manajemen Perangkat I/O: Mengatur komunikasi antara ko Kpmputer dan perangkat input/output seperti keyboard, mouse, dan printer.
5. Keamanan: Menyediakan mekanisme keamanan untuk melindungi sistem dari akses yang tidak sah dan ancaman keamanan
Berikut adalah perkembangan generasi ke generasi dari sistem operasi :
Generasi Pertama
- Generasi pertama
Pada tahun 1945-1955, para ilmuwan memulai generasi awal sistem operasi, menandai awal komputasi mekanik karena mereka menghadapi keterbatasan kecepatan manusia dalam menghitung serta kecenderungan manusia untuk ceroboh atau keliru. Pada generasi awal ini, pengguna langsung memberi instruksi kepada sistem komputer, karena sistem operasi belum ada.
Generasi Kedua
- Generasi kedua
Pada tahun 1955-1965, generasi kedua sistem operasi memperkenalkan Batch Processing System, sebuah metode di mana pengguna mengerjakan pekerjaan dalam satu rangkaian dan sistem mengeksekusinya secara berurutan.Pada generasi ini, pengembang belum melengkapi sistem komputer dengan sistem operasi seperti FMS dan IBSYS.
Generasi Ketiga
- Generasi ketiga
Sistem operasi generasi ketiga terdapat pada tahun 1965-1980. Pada generasi ini, iCloud memperkenalkan kemampuannya yang memungkinkan pengguna menyinkronkan data seperti foto, musik, dan dokumen dari satu perangkat ke perangkat lainnya secara bersamaan. Sistem operasi menjadi multi-user, multiprogramming dan multitasking.
Generasi Keempat
- Generasi keempat
Generasi selanjutnya diperkenalkan sistem operasi yang terdapat dalam sebuah sistem operasi dan sistem operasi mobile pada perangkat mobile seperti laptop, poket PC, PDA, netbook, dan notebook. Sistem operasi jaringan virtual juga mulai berkembang sehingga dalam satu jaringan hanya diinstal satu sistem operasi di perangkat server. Pada generasi ini juga diperkenalkan virtualization system yaitu satu komputer dapat dikloning secara virtual agar menjadi lebih dari satu komputer yang dapat bekerja bersama. Cross Platform Operating System dapat menggabungkan dua atau lebih sistem operasi (contohnya adalah Linux dan Windows). Terdapat juga iCloud yang diperkenalkan pada generasi ini. iCloud dapat memungkinkan para user untuk mensinkronisasikan data seperti foto, musik, serta dokumen dari satu perangkat ke perangkat lainnya dalam waktu yang bersamaan.
Generasi Kelima
- Generasi kelima
Pada generasi selanjutnya, pengembang memperkenalkan sistem operasi untuk berbagai perangkat, termasuk laptop, pocket PC, PDA, netbook, dan notebook. Mereka juga mengembangkan sistem operasi jaringan virtual, sehingga satu sistem operasi dapat diinstal di perangkat server dalam satu jaringan. Selain itu, mereka memperkenalkan sistem virtualisasi yang memungkinkan satu komputer dikloning secara virtual untuk berfungsi sebagai beberapa komputer yang dapat bekerja bersama.Cross Platform Operating System dapat menggabungkan dua atau lebih sistem operasi (contohnya adalah Linux dan Windows).
Editor By Hesty Nur Fatilah
0 Komentar