PENGERTIAN
WiFi adalah teknologi jaringan nirkabel yang menggunakan gelombang radio untuk menyediakan akses internet tanpa kabel dengan kecepatan yang tinggi. Adapun gelombang radio yang digunakan yakni dengan rentang 2,4 GHz hingga 5 GHz.
WiFi dapat digunakan untuk menghubungkan perangkat seperti komputer dekstop, laptop, tablet, smart tv, maupun smartphone ke jaringan internet. Agar dapat terhubung ke internet, berbagai perangkat tersebut harus berada dalam satu titik akses (hotspot).
Umumnya, jaringan WiFi dapat diakses dalam jarak 20 meter di dalam ruangan dan lebih dari 20 meter jika di luar ruangan. WiFi bukanlah kepanjangan dari Wireless Fidelity. Berdasarkan sejarahnya, WiFi diperkenalkan pertama kali pada tahun 1999 di Atlanta oleh Wireless Enthernet Compatibility Alliance (WECA) atau lembaga sertifikasi jaringan AS.
FUNGSI WIFI
WiFi memiliki beberapa fungsi, antara lain:
- Menghubungkan perangkat seperti laptop, smartphone, maupun perangkat lain yang kompatibel ke internet;
- Membagikan data tanpa harus terhubung dengan kabel;
- Menghubungkan satu perangkat ke perangkat lainnya, misalnya dari smartphone ke smart tv.
CARA KERJA WIFI
Syarat utama WiFi bekerja yakni harus adanya router. Router adalah jembatan penghubung antara perangkat dan internet.
router akan menerima lalu mengirimkan koneksi internet yang berasal dari penyedia layanan internet ke sejumlah perangkat melalui gelombang udara. Dengan begitu, perangkat yang ada di dekatnya dapat mendapatkan sinyal internet. Router kini sudah ada di ponsel keluaran terbaru.
editor: panjayy
0 Komentar