Keunggulan Python, Yuk Simak dan Pahami

Seperti yang sudah Glints paparkan, Python adalah salah satu bahasa pemrograman yang kini tengah berkembang di Indonesia dan seluruh dunia.

Mengapa demikian? Sebab, ia dapat dimanfaatkan untuk banyak keperluan bisnis perusahaan, mulai dari pembentukan software hingga berbagai inisiatif data science.

Namun, selain hal-hal tersebut, bahasa pemrograman ini juga memiliki sejumlah manfaat yang membuatnya unggul di mata perusahaan dan programmer. Berikut adalah daftar dan penjelasannya.

1. Konsep desain bagus dan sederhana

Python adalah bahasa pemrograman yang mengusung konsep desain bagus dan sederhana. Tak hanya itu, ia juga berfokus pada kemudahan pengguna.

Hasilnya, membaca, mempelajari, menggunakan ulang, dan merawat Python dinilai sebagai tugas yang cukup mudah, bahkan untuk pemula sekalipun.

Pemrograman berorientasi objek dan pemrograman fungsional adalah hal lain yang bisa kamu lakukan dengan Python.

2. Menghemat waktu programmer

Dengan konsep sederhana yang ia usung, Python adalah salah satu bahasa pemrograman yang tidak akan memakan waktu para programmer.

Bahkan, guna mendapat hasil pemrograman, kode yang dipakai lebih sedikit dibandingkan kode dari Java, C, C++, atau C#.

Lalu, karena proses pengerjaannya relatif singkat, programmer bisa menjadi lebih produktif dalam menghasilkan berbagai program baru.

Durasi eksekusi tugas yang tak lama ini juga menjadi celah bagi perusahaan untuk mengurangi biaya operasional mereka.

3. Dukungan penuh dari berbagai sistem operasi

Apa pun sistem operasi yang kamu pakai, baik itu Linux, Mac OS X, atau Windows, Python adalah senjata bagi program agar mereka bisa dijalankan dengan mulus.

Dukungan penuh dari berbagai sistem operasi ini membuat orang lebih mudah mempelajari dan menciptakan banyak program bersama Python.

4. Dukungan pustaka dari pihak ketiga

Bukan hanya bisa dijalankan di hampir semua sistem operasi, Python adalah bahasa pemrograman yang  mempunyai dukungan pustaka mumpuni.

Terutama pustaka yang dikembangkan pihak ketiga. Kamu akan mudah menjumpai pustaka Python dengan beragam spesialisasi.

Misalnya, pustaka untuk pengembangan aplikasi visual berbasis GUI, pengembangan game atau permainan komputer, dan pengembangan web.

5. Bisa diintegrasikan dengan aplikasi lain

Melansir laman Upgrad, kamu akan menyadari bahwa Python adalah kode yang bisa diintegrasikan dengan banyak aplikasi lain.

Tentu kamu perlu mengetahui mekanisme tertentu untuk mengintegrasikannya. Sebut saja, kode Python bisa dipanggil melalui kode C/C++ atau dijalankan bersama .NET Framework.

6. Gratis dan bebas digunakan

Keunggulan lainnya dari Python adalah bahwa ia gratis dan bebas untuk digunakan oleh semua programmer.

Editor: Syasya

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
WhatsApp Tanya & Beli Program?