Di era digital seperti saat ini dapat memastikan hampir semua orang menghabiskan waktunya untuk berselancar di internet. Dengan banyaknya pengguna yang melakukan aktivitas di internet,
maka saat itu juga banyak serangan yang dilakukan oleh oknum dan pihak yang tidak bertanggung jawab. Salah satu serangan yang saat ini sedang marak terjadi dan menyerang banyak pengguna adalah ransomware.
Ransomware adalah jenis malware yang pada awalnya akan menginfeksi dan menyerang pengguna komputer. Setelah menginfeksi komputer, serangan ini akan melacak dan mengenkripsi data penggunanya dengan kode rahasia unik yang hanya diketahui oleh pembuat serangan ransomware.
Dan sesuai dengan namanya, serangan ini akan menyandera data pengguna komputer dan meminta uang tebusan alias ransom jika korbannya ingin mengembalikan atau melakukan dekripsi datanya agar kembali seperti semula.
Cara untuk Menghindari Virus Ransomware
1.Backup Data
Sebagai pengguna komputer sekaligus internet aktif, hal yang paling penting untuk dilindungi adalah data. Pasalnya jika seorang hacker berhasil menyerang dengan infeksi ransomware, hal pertama yang akan dilakukan adalah mengakses dan menyandera data yang ada kemudian akan diminta untuk menebusnya.
Oleh karena itu, untuk tetap berjaga dan berhati-hati dari bahaya serangan ransomware ini adalah melakukan backup data. Lakukan backup data tanpa terkoneksi dengan internet jika kamu sudah terserang ransomware untuk menyelamatkan data yang lain. Biasakan juga untuk rutin backup setelah melakukan sesuatu dan bisa cadangkan datamu di drive, cloud, dropbox dan perangkat lainnya.
2.Lakukan Update Sistem Operasi dan Aplikasi Secara Otomatis
FYI, Microsoft melakukan update sekuriti setiap hari selasa minggu kedua setiap bulan. Pastikan kamu memperhatikan jadwal tersebut karena pada umumnya komputer akan restart jika terjadi update pada sistem operasi.
Sama halnya seperti update pada sistem operasi, update pada semua program yang terinstal di komputer juga menjadi salah satu hal penting dalam upaya pencegahan serangan ransomware yang sedang marak terjadi.
3.Instal Software Antivirus
Pada langkah ini, cobalah untuk menginstal antivirus yang memiliki kemampuan untuk mengidentifikasi ransomware tanpa tergantung pada pembaruan atau update sistem operasi. Juga memasukkan perangkat lunak ke dalam whitelist yang secara otomatis akan mencegah aplikasi yang tidak sah dijalankan sejak awal. Jika kamu sudah memiliki antivirus, lakukan perbaruan secara berkala agar terhindar dari serangan ini.
4.Hindari Klik Email Sembarang
Salah satu cara penyerangan utama ransomware adalah melalui klik yang pengguna internet lakukan. Bisa dari website atau email. Nah sebaiknya kamu hindari untuk mengklik email yang tercantum link yang kamu nggak kenal siapa pengirimnya atau link yang tidak kamu ketahui. Bisa jadi itu dari email dari oknum yang ingin menyerangmu dan meminta tebusan uang. Jadi hindari hal itu ya, jangan sampai juga mengunduh attachment dari email itu.
Editor By : Dini Meilani
Semoga Bermanfaat. Terimakasih