Cara Memperkuat Sinyal Jaringan Di Android, Tanpa Aplikasi Dan Mudah

Masalah sinyal buruk sudah lumrah dan sering terjadi bagi pengguna smartphone android, hal ini bisa dibilang hal klasik dari segala keluhan para pengguna handphone dan smartphone dari dulu. Banyak orang mencari trik jitu dan cara memperkuat sinyal jaringan pada smartphone.

Smartphone dan sinyal sudah jadi satu kesatuan saat berkomunikasi. Sinyal bisa menjadi penentu komunikasi dapat berjalan dengan lancar atau tidak. Sinyal smartphone sayangnya tidak selalu bertahan dalam kondisi kuat. Ada kalanya sinyal menjadi lemah.

Kondisi itu tentu bisa diatasi dengan berbagai cara. Apa saja cara memperkuat sinyal smartphone?

  1. Perbarui Sistem Operasi (OS)

Sistem operasi ternyata memiliki peranan yang penting dalam mendukung sinyal pada ponsel. Oleh karena itu, pengguna hp dengan sistem operasi baik Android maupun iOS harus sering melakukan pembaruan.

Pasalnya, dengan pembaruan yang dilakukan, maka akan memungkinkan perbaikan sistem hp yang bermasalah dan dapat mengoptimalkan kinerjanya selama digunakan, salah jika ada masalah

2. Ganti Penyedia

Tidak semua penyedia selalu memfasilitasi kekuatan sinyal terbaik di setiap penjuru tanah air. Jika pengguna merasa selalu dibuat kesal dengan sinyal yang buruk.

Maka tak ada salahnya, pengguna menjajal provider baru untuk membuktikan, smartphone atau memang layanan provider yang menyebabkan sinyal ‘bapuk’

3. Mengisi Baterai

Siapa sangka jika kondisi baterai yang prima juga bisa mempengaruhi sinyal jaringan pada smartphone meski tidak terlalu signifikan, namun cara yang satu ini tetap patut dicoba.

Selain itu jangan lupa untuk selalu waspada saat melakukan pengisian daya baterai smartphone, pasalnya pengisian daya juga tidak lebih maksimal. Oleh sebab itu, jangan biarkan ponsel dalam kondisi terisi daya baterai saat tidur, ya.

4. Mengunci Jaringan atau Sinyal di Smartphone.

Tips berikutnya adalah mengunci salah satu jaringan di pengaturan smartphone milikmu. Tipe jaringan yang dipilih, antara lain 2G only (GSM), 3G (WCDMA), atau 4G (LTE). Cara ini membuat sinyal akan lebih stabil sehingga bisa menghemat baterai smartphone.

Apabila satu jaringan dipilih, maka smartphone tidak harus mencari jaringan yang berbeda-beda. Pencarian jaringan secara berganti-ganti berakibat konsumsi baterai menjadi lebih boros.

5. Mencari lokasi strategis

Mulailah mencari lokasi strategis di lingkunganmu yang menandakan kekuatan sinyal. Cara mengetahui sinyal kuat di satu lokasi adalah cukup mengecek melalui smartphone. Untuk Android, buka Settings – About Phone – Status – SIM Status, sedangkan iPhone dengan menekan *3001#12345# pada dial pad.

Kekuatan sinyal tampak dalam satuan decibel miliwatts (dBm). Bila kekuatannya menunjukkan -100 dBm menandakan sinyal yang kuat, namun sebaliknya bila angkanya -70 dBm mengartikan sinyal dalam keadaan lemah. Dengan angka ini, carilah lokasi paling strategis dengan sinyal yang paling kuat.

editor: M Dafa

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
WhatsApp Tanya & Beli Program?