AYO CARI TAHU TENTANG VIRUS KOMPUTER “TROJAN”

Apa itu Trojan?

Trojan adalah malware yang mampu menyamar untuk memasuki komputer hingga menyerang server website.

Trojan akan menyamar dalam bentuk perangkat lunak gratis, video atau musik, antivirus palsu, atau iklan yang terlihat sah. Perangkat berbahaya ini dirancang untuk merusak, mengganggu, mencuri, atau secara umum menimbulkan beberapa tindakan berbahaya lainnya pada data atau jaringan Anda. Dan Trojan membutuhkan bantuan korban atau seseorang untuk mengeksekusinya.

Trojan juga memiliki efek terhadap komputer kita seperti dapat membuat backdoor di perangkat komputer yang memungkinkan peretas dapat mengakses komputer dari jarak jauh. Dengan Backdoor Trojan peretas dapat mengontrol perangkat, memantau, mengunduh atau mencuri data, serta menyebarkan lebih banyak malware di perangkat komputer kita.

Dan berikutb adalah cara kerja dari Virus Troja dengan beberapa metode, seperti :

  1. Seorang pengguna menjadi sasaran phishing atau serangan social engineering lainnya. Target membuka lampiran email yang terinfeksi, atau mengeklik tautan ke situs web berbahaya.
  2. Seorang pengguna mengunjungi situs web sah yang sudah terinfeksi dengan kode berbahaya. Contohnya seperti  malvertising atau cross-site scripting.
  3. Penyerang menginstal trojan dengan mengeksploitasi kerentanan yang ada pada suatu perangkat lunak.
  4. Seorang pengguna mendownload program dari sumber yang tidak dikenal atau bukan dari official store.
  5. Pengguna mengunjungi situs web berbahaya dan diminta untuk mengunduh codec untuk memutar streaming video atau audio

Dan berikut adalah jenis Trojan seperti:

  • Backdoor. Malware backdoor memberikan kendali penuh device kepada pelakunya. Sehingga, pelaku bisa melakukan apapun pada seluruh data dalam device korbannya;
  • Exploit. Malware ini memanfaatkan celah keamanan pada device korbannya untuk masuk. Bisa melalui software rentan, sistem operasi, dll;
  • Clampi Trojan. Dikenal juga sebagai Ligats. Ligats/Clampi menyerang pengguna perbankan dengan cara menunggu korban mengisi data transaksi (info kartu kredit, password), lalu menyadapnya diam-diam;
  • Cryxos Trojan. Cryxos atau Scarware adalah malware yang menjebak orang-orang dengan pop up semacam “Komputer Anda Terinfeksi Virus”, lalu meminta korbannya mengklik tombol tertentu untuk membasminya;
  • DDoS Trojan. Malware ini cukup populer di dunia website. Biasanya DDoS mengirim request palsu pada server web, hingga akhirnya beban situs jadi berat dan website gagal diakses;
  • Geost Trojan. Virus Trojan Android ini bersembunyi di balik apps yang orang download dari website tertentu;
  • IM Trojan. Ini adalah malware yang mencuri data login dan password dari aplikasi chat (WA, Skype, Line, dll). Sehingga, pelaku bisa membajak akun Anda dan membuat obrolan dengan semua isi kontak Anda;
  • Mailfinder Trojan. Malware ini mengumpulkan kontak email dari device korbannya, lalu menyebarkan spam ke orang-orang tersebut;
  • Ransomware. Penjahat cyber memanfaatkan ransomware untuk mengendalikan device dan menyandera seluruh data korbannya, kemudian meminta tebusan untuk membebaskannya;
  • Spyware. Sesuai namanya, spyware memata-matai seluruh aktivitas pada komputer korbannya. Trojan ini juga memantau data yang Anda masukkan.

Setelah mengetahui apa itu Virus Trojan dan efek maka kita harus menghindari dari Virus ini dengan cara

  1. Instal Antivirus Terbaik
  2. Waspada Terhadap Email Asing
  3. Hindari Mengklik Pop-Up Mencurigakan
  4. Pastikan Hanya Download dari Situs Resmi
  5. Gunakan Jaringan Internet yang Aman
  6. Gunakan Hosting dengan Perlindungan Ketat
  7. Rutin Perbarui Sistem Operasi dan Software

Editor : Eva El

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
WhatsApp Tanya & Beli Program?