ARTIFICIAL INTELLIGENCE

Teknologi AI (Artificial Intelligence) saat ini sudah dan akan terus memengaruhi berbagai kehidupan manusia di seluruh dunia. Apalagi, teknologi AI sendiri telah menjadi pendorong utama hadirnya teknologi-teknologi baru seperti big data, chatbot, mobil swakemudi, robotika, dan Internet of Things (IoT).

Di perusahaan atau organisasi, adopsi teknologi ini diprediksi akan terus meningkat lantaran ragam manfaat yang bisa diberikan ke mereka, contohnya meningkatkan kepuasan pelanggan atau mengurangi risiko investasi yang buruk. Laporan IDC memperkirakan bahwa pengeluaran perusahaan untuk teknologi AI akan meningkat menjadi $97,9 miliar pada tahun 2023.

Sedangkan survei terbaru PwC bertajuk “2021 AI Predictions Report” menemukan bahwa lebih dari 50% responden yang mengambil bagian di dalam survei tersebut mengatakan perusahaan mereka telah meningkatkan investasi di AI selama setahun terakhir.

AI adalah sistem komputer (mesin) yang memiliki kecerdasan layaknya manusia. Dalam hal ini, AI mampu melakukan pembelajaran (perolehan informasi dan aturan untuk menggunakan informasi), penalaran (menggunakan aturan untuk mencapai kesimpulan), dan mengoreksi diri secara mandiri.

Secara sederhana, AI merupakan sebuah sistem komputer yang bisa meniru cara berpikir manusia dalam menyelesaikan sebuah pekerjaan. Pada saat ini, contoh penerapan AI terbanyak yaitu pada produk atau layanan teknologi terbaru, penelitian, analisis perilaku konsumen bagi perusahaan, mendeteksi penipuan, proyeksi pasar atau perkiraan penjualan, memantau keamanan di internet dan IT, serta mengotomatisasi pekerjaan.

Klasifikasi utama AI:

1. Strong AI (AI Kuat)

2. Weak AI (AI Lemah)

Klasifikasi lainnya AI:

1. Reactive Machines (Mesin Reaktif)

2. Limited Memory (Memori Terbatas)

3. Theory of Mind (Teori Pikiran)

4. Self-Awareness (Kesadaran Diri)

Contoh Hasil Teknologi AI:

1. Robotic Process Automation

2. Machine Vision

3. Machine Learning

4. Natural Language Processing (NLP)

5. Robotics

Startup AI di Indonesia:

– Kata.ai

– BJtech

– Nodeflux

– Snapcart

– Bahasa.ai

– Prosa.ai

– Dattabot

– AiSensum

– EVA

Editor: Verina Maheswari

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com
Scroll to Top
WhatsApp Tanya & Beli Program?