apa itu VPN fungsi dan bahayanya

Virtual Private Network atau VPN adalah layanan yang memungkinkan pengguna untuk mengakses situs secara pribadi melalui server jaringan lain. Dengan kata lain, VPN menghubungkan komputer atau telepon genggam ke perangkat lain di tempat yang berbeda sehingga kamu bisa mengakses internet menggunakan koneksinya.

Dahulu, VPN lebih sering digunakan oleh perusahaan atau organisasi untuk melindungi data yang sensitif. Kini, layanan ini semakin banyak digunakan untuk mengakses situs yang memiliki batasan wilayah atau koneksi.

Apa itu VPN?

Virtual Private Network atau VPN adalah layanan yang memungkinkan pengguna untuk mengakses situs secara pribadi melalui server jaringan lain. Dengan kata lain, VPN menghubungkan komputer atau telepon genggam ke perangkat lain di tempat yang berbeda sehingga kamu bisa mengakses internet menggunakan koneksinya.Dahulu, VPN adalah layanan yang juga sering digunakan oleh perusahaan atau organisasi untuk melindungi data yang sensitif. Kini, layanan ini semakin banyak digunakan untuk mengakses situs yang memiliki batasan wilayah atau koneksi.

VPN adalah layanan yang banyak digunakan di berbagai negara saat mengakses internet. Pasalnya, layanan ini memiliki beberapa kegunaan, antara lain:

1. Mengamankan enkripsi

Untuk membaca data, kamu tentunya membutuhkan kunci enkripsi. Tanpa hal tersebut, mustahil untuk komputer dapat menguraikan data jika terjadi brute force attack. Salah satu kegunaan VPN adalah mengamankan enkripsi, dengan begitu aktivitas online kamu bisa disembunyikan dari jaringan publik.

2. Menyamarkan keberadaan atau lokasi

Kegunaaan selanjutnya dari server VPN adalah bertindak sebagai proxy kamu di internet. Data demografis yang berasal dari server negara lain membuat lokasi kamu yang sebenarnya tidak dapat ditemukan. Beberapa penyedia layanan VPN tidak menyimpan log aktivitas. Namun, beberapa penyedia lainnya tetap merekam aktivitas kamu, tetapi tidak akan memberikan informasi tersebut ke sembarang pihak. Hal ini berarti data setiap pengguna VPN akan tetapi tersembunyi secara permanen.

3. Transfer data dengan aman

Di masa pandemi ini, tentunya banyak karyawan yang bekerja dari rumah tetapi tetap perlu mengakses data penting dari jaringan perusahaan. Untuk alasan keamanan, data tersebut memerlukan koneksi akses yang aman. Salah satu fungsi VPN adalah untuk mendapatkan akses ke jaringan dengan aman. Cara kerja VPN adalah dengan menghubungkan layanan tersebut ke server pribadi dan menggunakan metode enkripsi untuk mengurangi risiko kebocoran data.

4. Mengakses ke konten regional

Konten situs regional tidak selalu dapat diakses dari mana saja. Terdapat beberapa situs yang hanya bisa diakses di beberapa negara saja. Dalam hal ini, fungsi VPN adalah untuk beralih ke server negara tertentu, sehingga kamu bisa mengakses situs tersebut.

5. Mengurangi gangguan koneksi

Layanan VPN adalah jaringan pribadi, jadi hanya kamu saja yang menggunakannya. Dengan begitu, maka gangguan yang akan kamu temui pun akan minim. Hal tersebut bisa terjadi karena VPN bertindak sebagai pengaman dari koneksi.

Resiko menggunakan VPN

Selain VPN memiliki banyak kegunaan, ternyata penelitian baru-baru ini mengungkapkan jika VPN gratis lebih banyak memiliki risiko dalam penggunaannya di banding VPN berbayar. Berikut beberapa risiko VPN gratis, diantaranya:

1.Mengandung malware, terutama VPN yang gratis dalam iklan yang mereka sematkan. Berbanding terbalik dengan VPN Premium yang sudah menyediakan Adblocker, perlindungan malware dan bandwith yang tak terbatas.

2.Dapat melacak aktivitas online sehingga pengiklan dapat menargetkanmu dengan iklan yang lebih baik.

3.Membatasi jumlah data yang digunakan.

4.Pembajakan.

5.Memperlambat koneksi internet.

6.Memberimu banyak iklan.

7.Penyadapan data perbankan.

Selain memiliki maanfaat VPN juga memiliki resiko nya jadi gunakan lah secukupnkebutuhan

editor : Beni Tantri

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
WhatsApp Tanya & Beli Program?