JENIS JENIS RAM YANG SERING GUNAKAN
1.DRAM (Dynamic Random Access Memory)
Jenis RAM ini merupakan memori semi konduktor yang memerlukan kapasitor sebagai tumpuan untuk menyegarkan data yang ada di dalamnya. RAM ini memiliki kecepatan yang lebih tinggi di banding EDO RAM. Namun, lebih rendah di bandingkan SRAM.
DRAM menggunakan satu transistor dan kapasitor per bit dalam strukturnya. Hal ini membuat RAM ini memiliki kepadatan yang cukup tinggi. DRAM memiliki frekuensi kerja yang bervariasi antara 4,7 Mhz hingga 40 Mhz.
2. Static RAM(SRAM)
Static RAM atau SRAM pertama kali di pasarkan pada tahun 90-an hingga saat ini. SRAM biasanya di gunakan dalam kamera digital, router, printer, layar LCD.
Agar dapat berfungsi, SRAM membutuhkan aliran daya yang konstan. Karena selalu memiliki daya, SRAM tidak perlu di refresh untuk mengingat data yang di simpan. Namun, SRAM tergolong sebagai memori yang mudah menguap, yang berarti semua data yang telah di simpan menjadi hilang setelah listrik padam. Sayangnya, SRAM memiliki kapasitas memori yang cukup rendah serta biaya produksi yang cukup tinggi.
3. Synchronous Dynamic RAM (SDRAM)
Synchronous Dynamic RAM atau SDRAM di pasarkan pertama kali pada tahun 1993 hingga sekarang. Perangkat yang biasanya menggunakan SDRAM adalah memori komputer dan konsol video game.
Kecepatan akses jenis RAM ini di sinkronkan dengan jam CPU. Untuk ini, RAM siap untuk operasi ketika CPU mengharapkannya siap. Memori ini beroperasi pada bus memori CPU tanpa memaksakan status menunggu.
4. Single Data Rate Synchronous Dynamic RAM (SDR SDRAM)
Single Data Rate Synchronous Dynamic RAM sering di singkat sebagai SDR SDRAM. Tipe RAM ini di pasarkan mulai tahun 1993 sampai saat ini dan biasanya di gunakan untuk memori komputer, konsol video game.
SDR SDRAM adalah istilah yang di perluas untuk SDRAM. Single Data Rate menunjukkan memori memproses satu instruksi baca dan tulis per siklus.
5.EDORAM
Extended data output random access memory atau EDORAM merupakan jenis RAM yang di keluarkan pada 1994 silam. Jenis ini memiliki kecepatan yang lebih cepat di bandingkan RAM pada umumnya saat itu. Namun, itu hanya terjadi apabila EDORAM menggunakan L2 Chace. EDORAM akan berubah menjadi sangat lambat apabila tidak menggunakan L2 Chace. Selain itu, EDORAM memang di rancang untuk menjadi memori temporer bagi prosesor Pentium keluaran Intel. RAM jenis ini memiliki slot memori 72 pin.
6.FPM RAM
FPM DRAM merupakan bentuk awal sebelum pengembangan DRAM versi terbaru. Memori yang memiliki kepanjangan first page mode DRAM ini memiliki kecepatan yang cukup tinggi jika menggunakan L2 Chace. Kecepatan transfer maksimum dari FPM DRAM jika menggunakan L2 Chace bisa mencapai 176MBps.
FPM DRAM merupakan jenis memori yang paling banyak dan umum di gunakan dalam komputer sebelum versi terbaru dari DRAM rilis.
7.Flash RAM
Flash RAM sebenarnya memiliki nama lain, yakni non-volatile RAM. Jenis ini memiliki keunikan di bandingkan dengan jenis RAM yang di sebutkan sebelumnya. Flash RAM mampu di gunakan untuk menulis dan menghapus data.
Selain itu, Flash RAM juga bisa tetap menyimpan data yang masuk, meskipun tidak ada daya terhubung padanya. Memori jenis ini biasanya di temukan pada perangkat USB flashdrive, mainan anak-anak, printer, dan televisi.
Editor: Ekasoleha
Teriamkasih sudah mengunjungi website saya, semoga berkenan:)