Software Akuntansi Terbaik – Sebagai pebisnis, pasti kamu ingin agar pengelolaan usaha kamu dilakukan secara optimal kan ?
Apalagi kalau kamu memiliki waktu yang padat dalam mengurus bisnis ditambah kalau sudah mengatur laporan keuangan usaha pasti membutuhkan waktu yang lama.
Sebab, kebanyakan pebisnis masih menggunakan pencatatan gratis lewat excel.
Tapi sekarang kamu enggak perlu khawatir, karena sudah ada software akuntansi gratis terbaik yang dapat memudahkan kamu kelola bisnis.
Seperti yang kita tahu software akuntansi adalah suatu program atau sistem yang dirancang secara khusus untuk memudahkan pengelolaan laporan keuangan usaha kamu.
Ada beberapa rekomendasi aplikasi pembukuan terbaik yang bisa kamu coba untuk bisnis kamu.
Daftar Software Akuntansi Terbaik
Aplikasi akuntansi gratis ini bisa kamu gunakan untuk usaha yang sudah besar bahkan usaha kecil menengah juga bisa memakainya.
Ada yang sudah termasuk ke dalam sistem omnichannel juga lho, mau tahu ? Berikut ini penjelasannya.
1. Kledo
Kledo, sebuah software akuntansi gratis yang digunakan untuk mengelola invoice, purchase, dan inventory dengan lebih baik. Kledo juga dapat membantu menganalisis kinerja bisnis Anda.
Kelebihan dari Kledo ini adalah berbasis cloud, praktis dalam membuat invoice dan purchase, pencatatan biaya, pelacakan stok dan inventori produk, depresiasi aset tetap secara otomatis, dan menyajikan lebih dari 30 laporan keuangan.
Apa Saja Fungsionalitas Akun Gratis?
Untuk 1 pengguna, monitor biaya pengeluaran, pencatatan pembelian dan penjualan, monitor saldo kas dan bank, 10 laporan keuangan dan bisnis, dan auto update.
Apa Saja yang Diperoleh jika Menggunakan Akun Berbayar?
Semua fitur paket gratis, untuk 3-5 pengguna, alur bisnis yang lengkap, manajemen stok, manajemen aset tetap, inventori multi gudang, 35 laporan keuangan dan bisnis, multi cabang, multi divisi, multi outlet, multi proyek, produk paket, pembatasan hak akses, file attachment, auto backup, 24 / 7 support, konsolidasi anak perusahaan, produk manufaktur, budgeting, konversi satuan, dan harga bertingkat.
Harga Akun Premium: mulai Rp129 ribu per bulan
2. Akun.biz
Akun.biz adalah aplikasi keuangan gratis yang berfungsi untuk mencatat pemasukan, pengeluaran, dan hutang-piutang. Setiap transaksi dalam Akun.biz dikelompokkan dalam kategori-kategori sesuai kebutuhan. Dari hasil pencatatan tersebut, aplikasi ini akan menyajikan laporan yang berisi total pemasukan, pengeluaran, dan selisihnya.
Akun.biz telah digunakan oleh lebih dari 120 ribu pribadi, pekerja profesional, organisasi, serta bisnis kecil dari berbagai negara. Akun.biz pernah meraih penghargaan Pemenang Pertama Wirausaha Muda Mandiri untuk kategori Teknologi Keuangan Digital, Alumni Berprestasi Univesitas Sebelas Maret, dan mengikuti program akselerasi FbStart dari Facebook.
Apa Saja Fungsionalitas Akun Gratis?
Ada iklan yang tampil di akun Anda, 1 buku kas, 5 kategori pemasukan dan pengeluaran, 5 hutang-piutang, 5 catatan online, dan 5 download e-Invoice per hari.
Apa Saja yang Diperoleh jika Menggunakan Akun Berbayar?
Tidak ada iklan, jumlah buku kas tidak terbatas, kategori pemasukan dan pengeluaran yang tidak terbatas, dapat melakukan transfer antar-kas, hutang-piutang yang tak terbatas, catatan online yang tidak terbatas, download e-Invoice per hari yang tidak terbatas, dapat mengirim e-Invoice via email, dapat menyimpan e-Invoice dalam buku invoice, dan dukungan untuk multi-pengguna.
Harga Akun Premium: mulai Rp18 ribu per bulan
3. BukuKas
BukuKas merupakan aplikasi mobil pembukuan keuangan gratis yang telah digunakan lebih dari 5 juta UMKM dan warung. BukuKas ini hanya tersedia dalam versi aplikasi mobile.
Fitur unggulan dari BukuKas antara lain: pencatatan transaksi dan rekap otomatis, monitor langsung keuntungan penjualan, transfer uang tanpa biaya administrasi bank, laporan keuangan otomatis, pengiriman invoice melalui WhatsApp dan SMS, menagih piutang melalui WhatsApp dan SMS, serta manajemen stok barang secara otomatis.
4. Moodah
Moodah adalah software akuntansi gratis yang dapat menyajikan laporan keuangan secara instan dan otomatis. Selain itu, dengan Moodah Anda dapat mengatur hutang-piutang dengan lebih efektif.
Kelebihan dari Moodah adalah dapat mencatat segala macam transaksi dengan anti-pusing, akses pada laporan keuangan harian maupun bulanan secara instan, dan mengelola hutang-piutang tanpa ribet.
5. GnuCash
Aplikasi akuntansi Gnucash di desain untuk para pelaku usaha kecil menengah atau UMKM.
Bisa dibilang aplikasi ini cukup lengkap fiturnya seperti account invoicing, account payables, depresiasi nilai, tax table, dan lainnya.
Selain itu, kamu juga bisa melacak pendapatan dan pengeluaran usaha (beban) sebab tersedia fitur double entry checking dimana bisa mendeteksi kesalahan penginputan data.
Editor : Rsyad.